• Selamat Datang

Selamat Datang di Website MTsN 1 Brebes. Terima Kasih Kunjungannya

Pencarian

Kontak Kami


MTs Negeri 1 Brebes

NPSN : 20364752

Jl. Jenderal A. Yani Nomor 135 Kecamatan Ketanggungan Kabupaten Brebes


mtsn1brebes135@gmail.com

TLP : (0283) 881115


          

Prestasi Siswa


Juara OSN 2016

Profesor Toshiko Kinosita mengemukakan bahwa sumber daya manusia Indonesia masih sangat lemah untuk mendukung perkembangan industri dan ekonomi. Penyebabnya karena pemerintah selama ini tidak pernah menempatkan pen...



:: Selengkapnya

Banner

Jajak Pendapat

Bagaimana pendapat anda mengenai web sekolah kami ?
Sangat bagus
Bagus
Kurang Bagus
  Lihat

Statistik


Total Hits : 73459
Pengunjung : 30446
Hari ini : 12
Hits hari ini : 19
Member Online : 0
IP : 44.212.94.18
Proxy : -
Browser : Opera Mini

Status Member

PELAKSANAAN ANBK 2022 PADA MTs NEGERI 1 BREBES BERJALAN LANCAR




Pelaksanaan ANBK 2022 di MTs Negeri 1 Brebes (Foto : dok. EMSABES)


 


Brebes - Kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yaitu kegiatan atau program yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) untuk menggantikan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Soal-soal yang dikerjakan dalam ANBK merupakan soal Literasi dan Numerasi, selain itu juga terdapat survei untuk melihat sejauh mana perkembangan pendidikan di Indonesia.


ANBK dilaksanakan oleh seluruh Sekolah atau Madrasah di Indonesia, namun ANBK hanya mengambil sampling yaitu sebanyak 50 peserta didik, 45 sampling dan 5 cadangan, pada masing-masing Instansi Pendidikan yang mana peserta didik yang dipilih adalah kelas 8 dan dipilih secara acak oleh sistem.


Berdasarkan informasi, program ANBK mengevaluasi dan memetakan sistem pendidikan berupa input, proses, dan hasil. Karena pendidikan di Indonesia sedang berupaya untuk terus meningkatkan kualitasnya hingga bisa setara dengan kualitas pendidikan negara maju.


ANBK dilaksanakan selama 2 hari pada masing-masing gelombang, untuk peserta gelombang 1 dilaksanakan pada tanggal 19 dan 20 September 2022, dan untuk peserta gelombang 2 dilaksanakan pada tanggal 21 dan 22 September 2022. Pada MTs Negeri 1 Brebes sendiri, jadwal yang sudah ditentukan adalah gelombang 1, yaitu tanggal 19 dan 20 September 2022, namun MTs Negeri 1 Brebes hanya melaksanakan 1 sesi setiap hari nya, karena menggunakan 3 ruang.


MTs Negeri 1 Brebes melaksanakan ANBK secara mandiri di lingkungan MTs Negeri 1 Brebes tepatnya pada Laboratorium Komputer MTs Negeri 1 Brebes yang saat ini berjumlah 3 ruang. Masing-masing ruang memiliki 1 proktor yang mencakup 15 klien yang siap digunakan untuk peserta didik, sehingga jika dijumlahkan secara keseluruhan maka MTs Negeri 1 Brebes melaksanakan ANBK pada 3 Ruang yang diisi oleh 3 Proktor dan 45 peserta didik.


Pelaksanaan ANBK pada MTs Negeri 1 Brebes berjalan cukup baik, hanya ada beberapa kendala teknis seperti munculnya error pada beberapa akun peserta didik, error tersebut bukan dikarenakan masalah teknis internal MTs Negeri 1 Brebes, namun pemasalahan ada pada server pusat, sehingga hanya bisa ditangai oleh teknisi pusat, namun seiring berjalanya waktu masalah tersebut bisa ditangani dengan cukup baik oleh Admin Kabupaten hingga Admin Pusat.



Share This Post To :




Kembali ke Atas


Berita Lainnya :




Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas :

Nama :

E-mail :

Komentar :

          

Kode :

 

Komentar :


   Kembali ke Atas